Sabtu, 05 September 2009

belajar


Tips Membeli Berlian

Tanya
Apa saja yang perlu diperhatikan jika akan membeli perhiasan yang ada Berliannya.

Jawab
Intinya harus memperhatikan 5C yaitu Clarity, Carrat, Cutting, Color, Certificate.

Aku juga bingung tuh jaminannya apa ya kalau beli berlian, taunya dibohongin apa tidak bagaimana. Paling aku usahanya (karena tidak mengerti) pergi ke toko emas langganan teman yang katanya bagus tidak membohongi. Kalau jual katanya berliannya tidak di hargain, kok aneh sih. Katanya berliannnya bikin mahal tapi pas dijual harganya jatuh.[vv]

Kalau berlian yang dilihat 4C : Clarity, Carat, Cut, Colorless. Clarity, apakah ada retaknya, carat yach bobotnya, cut jenis potongannya, semakin bening semakin mahal.Biasanya mereka kasih tahu rincian berlian yang bakal kita beli. Biasanya toko diamond punya guidelinenya, dan ada juga yang berliannya ada sertifikatnya, bahkan ada garansinya. kalau di US perhiasan warnanya tidak ngejreng paling 14K, tetapi lebih focus pada berliannya, atau batu berharga lainnya.

Berlian memang tidak bagus untuk investasi, dan tidak semua orang suka berlian, jadi harga juga bisa bergantung dengan peminatnya. Kalau memang punya garansi, sertifikat tidak mesti turun dratis, apalagi kalau berliannya ternyata diminati, Aku belum pernah jual berlian. Untuk melihatnya pakai kaca pembesar, toko berlian punya kok alatnya. Aku tidak tahu harga berlian sekarang di Jakarta, tetapi kalau harga disini yach tergantung C-nya itu. Ada yang satu karat cuma $300, ada yang $5000, ada yang 3karat tetapi dipotong kecil-kecil jadi gelang $999, macem-macem. apalagi mau natal berlian di sale, jadi mau mahal ada, yang murah ada yang sedang juga ada, banyak pilihannya, dan emasnya tidak begitu dihitung,lebih focus ke batu berharganya. Kalau mau dipakai sehari-hari sich beli berlian yang murah aja 1/3 karat $99. [MD]

Biasanya kalau sudah deal harga, nanti dia test berliannya pakai alat (seperti test pen untuk listrik), yang hanya nyala kalau ditempelkan ke berlian, kalau cuma ke zirkon gitu, alat itu tidak bakal nyala. Cutting itu menurut aku lebih kepada detail irisan, semakin rumit irisannya, semakin cantik pantulannya, dan biasanya semakin bernilai. Menjual berlian itu seperti menjual barang antik. dia bisa di jual tinggi sekali kalau' kebetulan ada orang yang suka. Jadi cenderung ke "hobi". Kalau' dijual ke toko emas, justru kalau' emasnya cuma 18 karat, tidak dilihat lagi emasnya, malah yang di lihat berliannya. kalau di toko biasa coba deh di Kaliem Melawai, bagus-bagus.[IS]

Kalau kamu mau beli berlian yang harus dilihat itu colornya, caratnya, cuttingnya juga kebersihan si berlian itu sendiri. Colornya berlian itu banyak macemnya ada yang putih bersih ada yang rada kuning, memang sekilas kelihatan hampir sama tapi kalau kamu lihat lebih detail & jelas di tempayang terang akan kelihatan perbedaan warnanya yang putih bersih sama yang rada kuning dari sinarnya pun kelihatan yang berkilau & yang rada redup. Levelnya itu pun sendiri sudah dibagi-bagi ada yang B,D,E & F mungkin sampai G color dsb. Biasanya kalau kita pergi ke toko perhiasan yang spesialis berlian seperti Frank & Co, felice, Gold Mart, Adamas dsb mereka akan memberitahu level color berlian yang mereka jual seperti di Frank & Co atau Felice mereka jual berlian mulai dari F-G color, kalau mau berlian dengan B color itu dikelasnya De Beers. Caratnya, sebagian besar nilai caratnya semakin mahal harganya, berlian dengan mata yang banyak & kecil harganya belum tentu semahal berlian dengan mata yang hanya satu tapi besar nilai caratnya apalagi kalau sudah solitaire. Cuttingnya, berlian bermacam-macam ada yang bulat, ada yang serpihan, ada yang kotak (square cut), ada yang bentuk segi-segi (diamond cut), ada yang seperti garis-garis (line cut). Kebersihannya bisa dilihat apabila berlian itu tidak baret/ gores, pokoknya licin & bersih kalau sampai ada baret/gores maka berlian tsb dinyatakan cacat.Memang banyak sih toko emas yang menjual dengan berlian, cuma takutnya kalau kita tidak mengerti kualitas berlian yang mereka jual kan sayang saja, nanti kalau mau dijual susah, kecuali kalau memang sudah kenal & langganan, tapi kalau belinya ditempat-tempat seperti frank&co dsb.. mereka kasih garansi & ada sertifikatnya juga bisa dijual kembali ke mereka dengan ketentuan-ketentuan seperti kalau dalam jangka waktu diatas 1 thn mau dijual lagi bisa 70% dari nilai penjualan asal (ini untuk berliannya saja tidak termasuk emasnya) selama kondisi berliannya masih bagus & tidak rusak/cacat. Sebenarnya memang ada sih alat khusus untuk batu permata khususnya
berlian, bentuknya memang seperti kaca pembesar malah mungkin mirip dari alat ini kita bisa melihat jelas adanya cacat seperti retak, baret/gores dsb, kalau untuk yang color stones seperti blue safir, emerald, ruby dsb digunakan untuk melihat star-nya yang muncul di batu ini, sekilas memang aneh, tapi kalau diperhatikan benar memang ada star yang berkilauan, semakin banyak kilauan starnya semakin mahal harga batunya. Kalau belinya di toko yang profesional pasti mereka kasih lihat kita melalui alat ini. kalau masalah harga ya tergantung kualitas carat-nya si berlian tsb. Kayanya kalau harga emas yah tidak tergantung berliannya, tergantung berat & modelnya saja, biasanya sih kalau orang yang mau beli perhiasan yang ada berliannya mereka lebih menonjolkan fokusnya ke si berlian apalagi kalau berliannya sudah besar & menonjol, model emasnya se simple mungkin tidak masalah.[Ld]

Kalau beli berlian sebaiknya di toko yang punya sertifikat, seperti toko jewelry yang di mal. Memang harganya lebih mahal tapi terjamin kualitasnya, mereka punya alat untuk melihat clarity berlian yang bisa kita liat juga (berupa TV), juga kalau kita mau jual lagi harganya tidak turun sekali. Juga asal berliannya ketahuan, misalnya dari singapore, belanda dll. Tapi kalau kita beli di toko mas biasa (cikini, melawai dlsb) kita tidak tau kualitasnya, karena cacatnya berlian tidak bisa dilihat dengan mata biasa, cacat kecil saja sudah menurunkan harganya. [Id]

Untuk membeli berlian ada beberapa C yang harus diperhatikan (harusnya 5C)
1. Cutting
2. Carrat, menentukan besar dan beratnya, dengan misalnya 0.20 carrat (gugur 5), diameter lebarnya adalah sekitar 3.8mm. Kalau misalnya 1 carrat, maka diameternya sekitar 6.5mm
3. Clarity, untuk menentukan kejernihannya. Makin jernih berliannya, maka akan semakin mahal harganya. Secara pandangan mata, kita agak
susah untuk melihatnya karena kadang-kadang ada berlian yang masih ada goresan halus, ada bintik-bintik halus yang susah untuk kita lihat, terlebih kalau karat/ukurannyanya yang kecil
4. Color, untuk menentukan warnanya. Mulai dari colorless sampai yang berwarna. Biasanya yang colorless yang paling mahal
5. Certificate, untuk menjamin bahwa barang tersebut memang berkualitas.
Biasanya ada dari badan/ laboratorium yang berstandar internasional, misalnya IGI Memang harga jual berlian gak ada pasarannya. Bisa saja misalnya kita belanja berlian 0.20 carrat seharga 400US$, dan ketika kita mau langsung jual lagi ke toko sebelah, harga bisa turun setengahnya. Bahkan ada kemungkinan toko tempat kita beli tersebut akan menolak untuk membelinya kembali.[Ss]

ilmu yang aku dapat dari mertua yang 'tukang' berlian kalau mau beli lihatin (pakai kaca pembesarnya) jangan yang ada tahi lalatnya jadi di dalam si berliannya kaya ada titik-titik hitam, itu berliannya tidak terlalu bagus, kalau dijual dihargainnya murah/jatuh. Terus yang paling bagus itu kalau tidak salah yang biru [Mm]

Menurut aku juga sebaiknya beli berlian ke tempat resmi karena berlian yang mereka jual punya kwalitas. Sewaktu kita melihat-lihat, si penjual akan tunjukan ke kita melalu alat seperti mikroskop, menjelaskan 4C dari solitaire yang kita beli. Tiffany and Co. punya reputasi yang sangat bagus buat berlian dan platinum (kebetulan aku beli cincin tunangan dan kawin disana) mereka kasih certificate, terus sedia asuransi dll, dan kita dikasih jadwal setiap 6 bulan sekali buat dibersihin (toko resmi yang lain pastinya juga sedia fasilitas seperti ini). Harga emas/platinum diperhitungkan, tapi memang tidak dikasih tahu kalau sudah jadi perhiasan, sekitar 3th yll aku pernah beli cincin platinum yang kosong karena aku sudah punya batunya buat diikat, anyway, harganya berkisar mulai dari $500. Aku sempet dibilangin kalau platinum itu cepat kelihatan kotor (well tidak juga sih, tapi jadi kayak susu gitu) Walaupun begitu harganya paling mahal diatara emas yang lain karena nilainya paling tinggi. Tapi kalau aku bandingin demgan cincin kawin-tunangan dan kalung platinum yang kebetulan aku pakai setiap hari tidak ada bedanyanya tuh (maksudnya kekusamannya--tidak keliatan kusam tuh. karena cincinku kan dibersihin setiap 6 bulan sekali sedangkan kalungku lebih jarang karena males melepasnya) kemungkinan tergantung yang pakai juga kali ya, jenis keringat dll mungkin pengaruh? [Rn

Tidak ada komentar:

Posting Komentar